Visi dan Misi

Visi

“Pembangunan Daerah Berkualitas dan Berwawasan Lingkungan”

Makna dari visi Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang dan Pertanahan Kabupaten Hulu Sungai Utara adalah :
Berkualitas, bermakna : pembangunan yang dilakukan memiliki mutu yang baik, awet, tahan lama.
Berwawasan Lingkungan, bermakna : ramah lingkungan, memelihara dan melestarikan lingkungan hidup.

Misi

  1. Mewujudkan organisasi yang efisien, tata laksana yang efektif dan SDM yang profesional;
  2. Melakukan penyusunan rencana teknis pembangunan, pengembangan dan pelaksanaan program pengairan untuk menunjang peningkatan produksi pertanian;
  3. Melakukan pengawasan dan pengendalian pelaksanaan pembangunan dan pemeliharaan sarana dan prasarana pengairan untuk menunjang peningkatan produksi pertanian;
  4. Peningkatan prasarana jalan dan jembatan untuk mendorong peningkatan perekonomian masyarakat;
  5. Meningkatkan pengelolaan, penataan bangunan dan gedung negara serta mendorong peran serta masyarakat dan usaha jasa konstruksi pada pembangunan yang berkelanjutan;
  6. Meningkatkan sarana pelayanan air bersih dan sarana sanitasi lingkungan untuk mendorong penyehatan lingkungan permukiman bagi masyarakat;
  7. Mendorong pengembangan wilayah strategis dan cepat tumbuh;
  8. Mewujudkan lingkungan permukiman yang layak huni;